Materi kuliah Teknik Perbanyakan Tanaman berisi materi tentang konsep dasar budidaya tanaman yang meliputi faktor-faktor internal/genetik dan lingkungan yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan tanaman; Struktur perbanyakan, media, pemupukan, sanitasi dan wadah perbanyakan; Siklus hidup biji , produksi bunga, pembentukan buah, biji dan embrio, panen dan prosesing benih;Dormansi benih, proses perkecambahan dan faktor lingkungan yang mempengaruhi, perlakuan benih, pertumbuhan benih dan penanganan tempat persemaian; Alasan perbanyakan vegetatif, klon, variasi genetik; Anatomi dan fisiologi dasar dan aspek teori perbanyakan secara stek, penyambungan Penempelan dan penyusuan; Prinsip dasar kultur jaringan, teknik perbanyakn mikro.
Diharapkan setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan mampu menghasilkan tanaman melalui berbagai teknik perbanyakan tanaman baik secara konvensional maupun bioteknologi