Deskripsi :

Mata Kuliah Probabilitas dan Statistika mempelajari tentang definisi data dan penyajiannya. Setelah itu dipelajari juga bagaimana menggambarkan data statistik
berdasarkan ukuran pemusatan, penyebaran, kemiringan dan kelancipan kurva. Selain itu dipelajari juga tentang teori peluang dan peubah acak
baik yang diskrit maupun kontinyu. Selanjutnya masuk ke inferensi statistik antara lain uji hipotesis, ANOVA, serta regresi linier dan korelasi.

Capaian Pembelajaran Mata Kuliah :

Mahasiswa mampu melakukan inferensi data berdasarkan teori probabilitas dan metode statistika baik secara mandiri maupun dalam
tim, dengan memperhatikan tata nilai, norma dan etika akademik.

Referensi :

Walpole, R.E., et.al., Probability and Statistics for Engineers and Scientists. 9th ed. Prentice Hall. 2012
Devore, J.L., Probability and Statistics for Engineering and Sciences 8th ed. Brooks/Cole Cengage Learning. 2012
Yates, R.D., & Goodman, D.J., Probability and Stochastic Processes. John Wiley & Sons, Inc. 2005