Mata kuliah ini memberikan gambaran tentang metode penelitian kualitatif dalam bidang kesehatan masyarakat. Mata kuliah ini mendeskripsikan tentang capain pembelajaran terkait menguasai konsep teoritis penelitian kualitatif; pengambilan data kualitatif; pengolahan dan analisis data kualitatif; menguasai konsep, prinsip-prinsip dan aplikasi penelitian kualitatif serta peran penelitian kualitatif di puskesmas, rumah sakit maupun dinas kesehatan; menguasai prinsip dan konsep penelitian kualitatif, instrumen, serta metode standar dalam menganalisis masalah kesehatan. Selain itu melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengaplikasikan keilmuan penelitian kualitatif agar bermanfaat bagi dirinya sendiri dan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.